1. Lebih Murah

Memilih menginap di hotel Syariah merupakan salah satu keuntungan lho, karena tentu harganya akan lebih murah. Tempat menginap murah adalah pilihan yang sempurna bagi setiap orang apalagi bagi yang sedang menjalankan liburan bersama keluarga besarnya. Dengan harga hotel yang murah tentunya budget yang dikeluarkan juga akan lebih sedikit, jadi kita bisa lebih hemat dong. Jangan lupa ya untuk membawa identitas seperti KTP ketika akan menginap di hotel. Akan tetapi harga juga dipengaruhi oleh jenis dan klasifikasi bintang dari sebuah hotel. Sehingga hal ini bisa menjadi pertimbangan dalam memilih paket wisata murah Jogja.

2. Ada Pengingat Waktu Sholat

Manfaat menginap di hotel Syariah yang jarang ditemukan di hotel lainnya yaitu ada pengingat waktu sholatnya. Biasanya hotel Syariah lokasinya dekat dengan masjid. Di setiap ruangan terdapat pengeras suara sehingga seluruh tamu bisa mendengar. Bukan berarti hotel Syariah itu hanya untuk orang muslim saja. Akan tetapi hotel Syariah juga bisa digunakan untuk non muslim atau pun wisatawan asing. Biasanya jika yang menginap itu non muslim staf hotel akan mematikan speaker yang ada di ruangan sekitar kamar yang ditempati. Setelah Murratal atau lantunan ayat suci Alquran juga diperdengarkan di setiap speaker kamar.

3. Disediakan Sajadah Dan Mukena Di Setiap Kamarnya

Saat kita sedang menginap di hotel akan tetapi kita lupa tidak membawa perlengkapan sholat seperti mukena contohnya. Tenang saja jika kita menginap di hotel Syariah kita tidak perlu bingung-bingung karena di setiap kamar hotel Syariah sudah disediakan sajadah, mukena, Al- Quran lho. Bukan hanya itu saja di dalam kamar mandi sudah di sediakan keran untuk mempermudahkan para tamu mengambil air wudhu. Selain itu jika kita bingung ketika akan shalat tetapi kita tidak tahu arah kiblatnya, tenang saja di hotel ini sudah di sediakan petunjuk arah kiblat juga yang sudah tertera di tembok.

4. Memiliki Fasilitas Yang Berstandar Islam

Bagi seorang muslim yang suka berenang kalian tidak perlu bingung, di hotel Syariah menyediakan kolam renang yang khusus diperuntukkan untuk wanita dan telah memiliki standar islami.Disini kalian tidak akan menemukan laki-laki yang berkeliaran di sekitar kolam renang tersebut jadi kalian tidak perlu khawatir ketika membuka aurat anda.

5. Semua Makanan Dan Minuman memiliki Lisensi Halal

Jika anda sedang mencari penginapan ada hal-hal yang perlu diperhatikan apalagi bagi anda yang seorang muslim. Yakni memastikan makanan dan minuman yang akan dikonsumsi merupakan hal yang sangat penting. Tetapi ketika anda menginap di hotel Syariah semua makanan dan minumannya sudah terjamin halal lho. Sertifikat halal ini bahkan diberlakukan untuk semua jenis menu yang ada di restoran hotel. Sertifikat Halal MUI menjadi pertimbangan yang dimiliki oleh Hotel syariah untuk diberitahukan kepada tamu.

6. Layanan Kekeluargaan

Salah satu kelebihan memilih hotel Syariah yaitu dapat dilihat pada sistem pelayanannya. Pelayanan yang dilakukan di hotel Syariah bersifat kekeluargaan . Karena hotel ini menerapkan bahwa kekeluargaan adalah hal yang sangat penting untuk dijaga dalam islam. Oleh karena itu hotel ini menerapkan sistem kekeluargaan.

7. Staf Yang Bekerja Dengan Menutup Aurat

Di hotel syariah, jelas sekali menerapkan sistem islami dalam konsep bisnisnya. Sehingga karyawan atau staff hotel diperbolehkan dan dianjurkan untuk menutup aurat dalam bekerja. Yakni staff wanita yang mengenakan jillbab ketika sedang bertugas di hotel. Bukankan pemandangan ini sangat sejuk dan menentramkan bagi semua orang yang ada di hotel tersebut.

Ada 7 Keuntungan atau manfaat ketika kita lebih memilih layanan hotel syariah dibandingkan dengan konvensional. Jelas saja bahwa sentuhannya sangat berbeda dilihat dari prinsip dan kaidah yang diterapkan. Semua yang mengacu pada prinsip islami ini akan membawa ketenangan. Hal ini cocok sekali untuk keluarga kecil yang sedang menikmati paket wisata keluarga. Berlibur dan tetap memelihara etika dengan santun salah satunya adalah memilih hotel yang syar’i dan islami.

Sumber : https://jogjakartour.com/menginap-di-hotel-syariah-2/